iklan Kecelakaan lalulintas yang terjadi dijalan lintas Jambi Muarabulian
Kecelakaan lalulintas yang terjadi dijalan lintas Jambi Muarabulian

JAMBIUPDATE.COM, MARABULIAN Kecelakaan maut yang terjadi di Kabupaten Batanghari, tepatnya di jalan lintas Jambi - Muarabulian di RT 13, kelurahan Teratai, Kecamatan Muarabulian, Kabupaten Batanghari Senin (27/10) sore, mengakibatkan tiga korban luka-luka.

Sopir Nissan X-Trail, Ayu Lestari, mengalami lecet pipi kanan, lecet  Kaki kiri, dan sakit pada bahu kanan. penumpang yakni H Saipul (64) mengalami  Robek pada kening, robek dibawah telinga kanan, dan Yuli Sapitri (17) Mengalami lecet bahu kanan, perut dan pinggang. 

Informasi yang berhasil dihimpun, kecelakaan ini bermula Light Truck BH 8146 BU tanpa muatan yang dikemudikan Edi (35) warga kelurahan Baru, Kecamatan Muarabulian, melaju dari arah Jambi dengan tujuan Muara Tembesi.

Tepat, di TKP, Edi ingin memotong mobil truck yang parkir dipinggir jalan dan mengambil lajur kanan jalan. Namun naas, dari arah yang berlawanan, melaju kencang Mobil Nissan X-trail BH 1638 AH yang dikemudilan Ayu Lestari (21), warga Desa Aur Gading, Kecamatan Sarolangun, Kabupaten Sarolangun, sehingga tabrakan tidak bisa dihindarkan dan langsung menghantap bagian depan mobil truck.

Kasatlantas Polres Batanghari, AKP Zanuar Cahyo Wibowo, melalui Kanitlantas, IPDA Heriyanto, mengatakan dua mobil tersebut saat ini sudah diamankan di Mapolres Batanghari untuk dilakukan penyidikan lebih lanjut.

Kerugian material mencapai 12 juta rupiah, ujar AKP Zanuar, Senin (27/10).

(adi) 

 

 


Berita Terkait



add images